gondez080kok

Trims

RED CURRY PASTA

RED CURRY PASTA
Pasta ini berkuah santan dgn aroma kari thailand yang kental. Gurih dan segar, cocok disantap selagi hangat. Selain fetucini, bisa juga digunakan spageti atau angel hair pasta.
Bahan-Bahannya:
Air u merebus
1sdm minyak goreng
250g whole wheat fettucine
3sdm minyak goreng
4siung bawang putih,cincang
2cm jahe,cincang
4sdm red curry paste
4lbr daun jeruk
300g fillet paha ayam ,potong kecil2
750ml kaldu ayam
250ml santan
1sdt brown sugar
1sdt gula pasir
1sdt garam
2sdm nam pla
75g kacang polong beku
8buah tomat ceri,belah dua
1sdm daun jeruk iris
Jeruk nipis
Cara Membuatnya:
1. Didihkan air dalam panci, tambahkan minyak. Masak pasta rebus selama± 12 mnt hinga matang al dente,angkat,tiriskan
2. Panaskan minyak goreng dlm wajan,tumis bawang putih dan jahe hingga harum, masukkan red curry paste dan daun jeruk,aduk.
Masukkan potongan ayam, masak hingga ayam berubah warna.
3. Tuang kaldu dan santan kedalam wajan.tambahkan brown sugar,gula pasir,garam dan nam pla. Masak sambil di aduk2 biar santan tidak pecah atau mblondo.
4. Masukkan kacang polong dan tomat ceri, masak hingga mendidih. Masukkan pasta, aduk dan angkat.
5. Pindahkan masakan ke dalam mangkuk saji, taburi daun jeruk iris. Sajikan dengan pelengkap jeruk nipis.
Selamat Mencoba.,..
Primarasa

CAPPELLETTI WITH BUTTON MUSHROOM


CAPPELLETTI WITH BUTTON MUSHROOM
Pasta dengan saus putih adalah paduan klasik yang selalu populer. Ditambah jamur dan daging asap,makin lengkaplah kelezatannya. Bila suka, tambahkan white wine untuk rasa yg berbeda.
Bahan-Bahannya:
30g mentega
4 lbr daging asap/ cincang
1btg daun bawang,iris halus
300g jamur kancing,belah-belah
60ml dry white wine kaldu
375ml krim kental
2sdt thyme cincang
250g cappeletti
Air u merebus
3/4 sdt garam
50g keju parmesan parut
3/4sdt merica bubuk
1sdm peterseli cincang
Cara Membuatnya:
1. Panaskan mentega dlm wajan,masukkan daging asap,aduk,tambahkan bawang putih dan daun bawang,aduk hingga harum.
2. Masukkan jamur iris ,aduk hingga jamur matang,tuang dry white wine atau kaldu,dan krim kental. Masak sambl diaduk hingga mendidih. Tambahkan thyme.aduk,kecilkan api dan teruskan memasak hingga mengental, angkat,sisihkan.
3. Rebus cappelletti selama ± 12mnt dlm air memdidih yg sudah dibubuhi garam hingga matang al dente,angkat,tiriskan.
4. Masukkan keju parmesan kedalam wajan berisi saus jamur,jeranp kembali di atas api kecil ,aduk hingga keju meleleh. Bubuhi merica bubuk,aduk,angkat.
5. Masukkan cappelleti kedalam saus jamur,aduk rata,angkat.
6. Pindahkan pasta keatas piring saji, taburi paterseli cincang, hidang kan.
Semoga bermanfaat.
Primarasa